PENGARUH KONSENTRASI KEPEMILIKAN, RAPAT KOMITE AUDIT DAN INTENSITAS ASET BIOLOGIS TERHADAP PENGUNGKAPAN ASET BIOLOGIS PADA PERUSAHAAN INDUSTRI AGRIKULTUR YANG TERDAFTAR DI BEI TAHUN 2022-2024

  • Ahmad Daffa Maulana Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Mulia Darma Pratama
  • Endang Sri Mulatsih Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Mulia Darma Pratama
  • Feronika Rosalin Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Mulia Darma Pratama
  • Sazili Sazili Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Mulia Darma Pratama
  • Ahmad Fikriyansyah Universitas Sriwijaya

Abstract

Pengungkapan aset biologis merupakan pengungkapan informasi yang lengkap dan terperinci mengenai peningkatan atau penurunan nilai aset biologis yang dimiliki suatu entitas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran dan menganalisis pengaruh konsentrasi kepemilikan, rapat komite audit dan intensitas aset biologis terhadap pengungkapan aset biologis secara parsial dan simultan pada perusahaan industri agrikultur yang terdaftar di BEI tahun 2022–2024. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dan metode analisis deskriptif verifikatif menggunakan model regresi linear berganda. Sumber data yang digunakan adalah data sekunder berupa laporan keuangan dan laporan tahunan perusahaan yang diperoleh dari situs BEI dan situs resmi masing-masing perusahaan. Sampel penelitian dipilih menggunakan teknik purposive sampling, menghasilkan 12 perusahaan dengan total 53 populasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial, rapat komite audit berpengaruh terhadap pengungkapan aset biologis, sedangkan konsentrasi kepemilikan dan intensitas aset biologis tidak berpengaruh terhadap pengungkapan aset biologis. Secara simultan, konsentrasi kepemilikan, rapat komite audit dan intensitas aset biologis memiliki pengaruh terhadap pengungkapan aset biologis. Nilai koefisien determinasi (R Square) yang diperoleh pada penelitian ini sebesar 0,289 (28,9%).

References

Aktarina, D., & Kurnia, R. (2021). Pengaruh Laba Bersih, Pertumbuhan Perusahaan Dan Roi Terhadap Dividen Kas Pada Sub Sektor Makanan Dan Minuman Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia. JEMBATAN (Jurnal Ekonomi, Manajemen, Bisnis, Auditing, Dan Akuntansi), 6(1), 51–69. https://doi.org/10.54077/jembatan.v6i1.51
Azzahra, V., Luthan, E., & Fontanella, A. (2020). Determinan Pengungkapan Aset Biologis (Studi Empiris pada Perusahaan Agriculture yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Ekonomis: Journal of Economics and Business, 4(1), 230. https://doi.org/10.33087/ekonomis.v4i1.114
Badan Pengawas Pasar Modal dan Lembaga Keuangan. (2012). Pembentukan dan Pedoman Pelaksanaan Kerja Komite Audit.
BPS. (2024). Indikator Pertanian 2023. Badan Pusat Statistik Indonesia. https://www.bps.go.id/id/publication/2024/10/14/8a17b449f72bcd692f99c4ec/indikator-pertanian-2023.html
BPS. (2025). Ekonomi Indonesia Tahun 2024 Tumbuh 5,03 Persen (C-to-C). Ekonomi Indonesia Triwulan IV-2024 Tumbuh 5,02 Persen (Y-on-Y). Ekonomi Indonesia Triwulan IV-2024 Tumbuh 0,53 Persen (Q-to-Q). Badan Pusat Statistik Indonesia. https://www.bps.go.id/id/pressrelease/2025/02/05/2408/ekonomi-indonesia-tahun-2024-tumbuh-5-03-persen--c-to-c---ekonomi-indonesia-triwulan-iv-2024-tumbuh-5-02-persen--y-on-y---ekonomi-indonesia-triwulan-iv-2024-tumbuh-0-53-persen--q-to-q--.html
BSIP, B. P. dan M. P. (2025). Optimisme Sektor Perkebunan 2025. Berita BRMP Perkebunan. https://perkebunan.bsip.pertanian.go.id/berita/optimisme-sektor-perkebunan-2025#:~:text=Dari Buku Saku Statistik Pembangunan Perkebunan Indonesia,41%2C57 persen dari total PDB sektor pertanian.&text=Pada tahun 2024%2C laporan BPS mencatat alih,nasional%2C
Dewan Standar Akuntansi Keuangan Ikatan Akuntan Indonesia (PSAK 69). (2018). Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan (PSAK) No. 69: Agrikultur. In Ikatan Akuntasi Indonesia. https://web.iaiglobal.or.id/PSAK-Umum/79#gsc.tab=0
Engela Ananta, & Nera Marinda Machdar. (2024). Pengaruh Konsentrasi Kepemilikan, Risiko Pajak, dan Risiko Perusahaan Terhadap Agresivitas Pajak dengan Manajemen Laba Akrual Sebagai Moderasi. CEMERLANG : Jurnal Manajemen Dan Ekonomi Bisnis, 4(1), 57–69. https://doi.org/10.55606/cemerlang.v4i1.2261
FASB. (n.d.). Investors: Help Us Improve Financial Reporting. Financial Accounting Standards Board. Retrieved May 8, 2025, from https://www.fasb.org/about-us/connecting-with-stakeholders/investors#close
Fitriasuri, F., & Putri, M. A. (2022). Determinan pengungkapan aset biologis pada perusahaan agrikultur yang terdaftar di BEI. Owner: Riset & Jurnal Akuntansi, 6(4), 3510–3523. https://doi.org/10.33395/owner.v6i4.1188
Khoa Dang Duong, Tran Ngoc Huynh, Diep Van Nguyen, H. T. P. Le. (2022). How innovation and ownership concentration affect the financial sustainability of energy enterprises: evidence from a transition economy. Heliyon, 8(9). https://doi.org/10.1016/j.heliyon.2022.e10474
Mayyada, W. F., Akuntansi, J., Kuningan, U., & Concentration, O. (2024). ( Studi Empiris pada Perusahaan Agrikultur Sub Sektor Perkebunan dan Tanaman Pangan Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2017-2021 ). Jurnal Ilmiah, Ekonomi Dan Bisnis, 1.
Nasution, M. (2020). Pengaruh Biological Asset Intensity, Ukuran Perusahaan, Konsentrasi kepemilikan dan Profitabilitas Terhadap Pengungkapan Aset Biologis (Studi pada Perusahaan Perkebunan di BEI Periode 2018-2020). Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Univertas Islam Negeri Sumatera Utara Medan.
Nityakanti, P. (2025). Astra Agro Lestari (AALI) Alokasikan Capex Rp 1,5 Triliun, Ini Rencana Pengunaannya. Kontan.Co.Id. https://amp.kontan.co.id/news/astra-agro-lestari-aali-alokasikan-capex-rp-15-triliun-ini-rencana-pengunaannya
PSAK 69. (2016). Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan 69. Ikatan Akuntasi Indonesia. https://web.iaiglobal.or.id/PSAK-Umum/79#gsc.tab=0
Rhamadanty, S. (2025). Industri Agro Tumbuh 5,20% di 2024, Sumbang 8,89% terhadap PDB Nasional. Kontan.Co.Id. https://industri.kontan.co.id/news/industri-agro-tumbuh-520-di-2024-sumbang-889-terhadap-pdb-nasional
Sugiyono. (2009). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Alfabeta.
Sugiyono. (2010). Metode Penelitian Pendidikan: Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Alfabeta.
Sugiyono. (2017). Metode Penelitian Kombinasi (Mix Methods). Alfabeta.
Sugiyono. (2018). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D (Edisi revisi). Alfabeta.
Susanti, S. D. (2023). PT Austindo anggarkan belanja modal 40 juta dolar AS pada 2023. ANTARA Kantor Berita Indonesia. https://www.antaranews.com/berita/3576741/pt-austindo-anggarkan-belanja-modal-40-juta-dolar-as-pada-2023
Wardani, Y. A., & Setiawan, R. (2020). Concentration of ownership, firm performance and investor protection quality. International Journal of Innovation, Creativity and Change, 13(8), 1188–1201. https://ijicc.net/images/vol_13/Iss_8/13887_Wardani_2020_E_R.pdf
Zahro, U. (2024). Analisis Kualitas Pelaporan Keuangan dan Dampaknya Terhadap Kepercayaan Investor di Pasar Modal Indonesia. Jurnal Bisnis Net, 7(2), 463–469.
Zufriya, C., Putri, N. K., & Farida, Y. N. (2020). Pengaruh Biological Asset Intensity, Konsentrasi Kepemilikan Dan Profitabilitas Terhadap Pengungkapan Aset Biologis. JAS (Jurnal Akuntansi Syariah), 4(2), 271–282. https://doi.org/10.46367/jas.v4i2.252
Published
2025-12-22